Yuk Penuhi Hidrasi Tubuh Kita

Seberapa penting sih air minum bagi tubuh kita?



Lebih dari 70% tubuh kita mengandung air, dari otak, ginjal, paru-paru, darah, mata, jantung dan otot. Bahkan, tulang yang terlihat keras pun ternyata 22% bagiannya mengandung air. Oleh karena itu, penting bagi kita untuk menjaga keseimbangan cairan dalam tubuh kita yaitu dengan hidrasi yang tepat.

Apa itu hidrasi?
Hidrasi itu ketika tubuh kita memenuhi kebutuhan cairannya. Jika tubuh kita kekutangan cairan maka disebut dehidrasi.

Orang dewasa membutuhkan 2 liter perhari (10 gelas) untuk laki-laki dan 1,8 liter perhari (9 gelas) untuk perempuan. 
Ibu hamil ditambah 300 ml/hari (1,5 gelas). 
Ibu menyusui di tambah 700 ml/hari (3,5 gelas). 
Anak-anak umur 1-3 tahun butuh 5 gelas per hari, 
Anak-anak umur 4-6 tahun butuh 6 gelas per hari
Anak-anak umur 7-9 tahun butuh 7 gelas per hari
Remaja 10-12 tahun butuh 8 gelas perhari
Usia lanjut (lebih dari 65 tahun) butuh 6-7 gelas perhari.


Apa yang terjadi ketika hidrasi kita tidak sehat?

Jika tubuh kita kekurangan cairan, maka akan ada beberapa tanda seperti sakit kepala, mulut dan lidah kering, merasa sangat haus, bingung dan linglung, lelah dan mengalami kram.

Di dalam tubuh kita, biasanya terdapat beberapa gejala seperti, volume darah menurun, tekanan darah menurun, detek jantung meningkat, dan suhu tubuh meningkat.

Selain itu, ternyata ketika tubuh kita mengalami dehidrasi, dapat memengaruhi dari segi kognitif dan mood. Kita jadi merasa lelah, kehilangan konsentrasi, bingung, mudah marah, hingga depresi.


Apa saja manfaat ketika melakukan hidrasi sehat?

Ada beberapa manfaat yang bisa diperoleh dengan melakukan hidrasi sehat yaitu, kulit jadi berkilau, membantu peremajaan otot dan sel-sel darah, menyeimbangkan sistem getah bening, menyeimbangkan sistem limpa, melangsingkan tubuh membersihkan usus, menambah darah, organ ginjal lebih sehat, memperlancar buang air besar dan meningkatkan konsentrasi.

Selain itu dengan hidrasi sehat juga mampu mengurangi risiko terkena beberapa penyakit seperti batu ginjal, infeksi saluran kemih, dan obesitas.


Periksa hidrasi tubuh kita



Bagaimana cara memenuhi kebutuhan air yang tepat?

Disarankan untuk minum air saat haus, saat berkegiatan, saat berkeringat dan jangan menunggu haus untuk minum. Faktanya, rasa haus akan muncul ketika kita sudah mengalami dehidrasi ringan yaitu tubuh kehilangan air sekitar 0,8-2%.

Kita bisa melakukan hidrasi sehat sejak bangun tidur. Saat tidur, tubuh kita kehilangan banyak cairan karena proses pemulihan semalam. Oleh karena itu disarankan untuk minum air saat bangun tidur, untuk mengganti cairan yang hilang ketika tidur.

Saat melakukan aktiitas fisik dan olahraga, lakukan hidrasi sebelum olahraga, saat olahraga dan setelah olahraga. Atau pada saat suhu meningkat, tambah minum air kita.


Tips dan trik melakukan hidrasi sehat!

1. Selalu membawa air (di tas, di sisi tempat tidur, di meja kerja, dll)
2. Mulai setiap istirahat dengan air
3. Jangan menunggu haus untuk minum
4. Mulai dan akhiri hari dengan segelas air
5. Perhatikan saat dimana tubuh membutuhkan air lebih banyak (saat suhu panas, sebelum-sesaat-setelah aktifitas fisik)


Tipe Air Minum dalam Kemasan (AMDK) di Indonesia

Air minum dalam kemasan yang beredar di Indonesia terbagi menjadi beberapa macam yaitu air mineral, air demineral, air beroksigen dan air pH tinggi (alkali). Apa perbedaannya? 

1. Air mineral adalah air yang memiliki ph 6-8,5 dan mengandung mineral di dalamnya. \
2. Air demineral adalah air hasil distilasi/deionisasi, memiliki ph 5-7,5 dan tidak mengandung mineral.
3. Air beroksigen adalah air mineral atapun air demineral yang ditambahkan oksigen. 
4. Air alkali adalah air hasil elektrolisis/ionisasi/penambahan garam, memiliki ph 8,5-9,97 dan mengandung mineral di dalamnya.

Ada beberapa mitos dan fakta seputar tipe air tersebut.

1. Kandungan mineral di dalam air berbahaya bagi tubuh. Mitos atau fakta?
2. Asupan jangka panjang air demineral tidak baik untuk kesehatan. Mitos atau fakta?
3. Air beroksigen dapat meingkatkan performaa fisik. Mitos atau fakta?
4. Air alkali dapat meningkatkan ph Darah. Mitos atau fakta?

Jawabannya adalah

1. Mitos 
2. Fakta
3. Mitos
4. Mitos


Tulisan ini bersumber dari seminra HIdrasi Sehat untuk Prestasi Hebat di kegiatan ulang tahun RSCM yang ke 100 di Istora Senayan. Selamat ulang tahun untuk RSCM yang ke 100. Yuk Penuhi HIdrasi Tubuh Kita.









Komentar